Daily Recomendation Henan Putihrai Sekuritas 24 Juni 2021
View PDF
24 Jun 2021

DJIA (-0.21%), S&P500 (-0.11%), Stoxx600 (-0.73%), DAX (-1.15%)

Indeks saham AS berakhir diperdagangkan beragam pada Rabu (23/6). Indeks S&P 500 dan Dow Jones Industrial Average melemah pada hari Rabu, tetapi indeks Nasdaq Composite mengalami kenaikan sebesar 0.13%. Pada perdagangan kemarin investor fokus pada inflasi dan pembaruan kebijakan yang lebih hawkish dari Federal Reserve. Adapun data terakhir ekonomi juga cukup beragam pada hari Rabu, dengan pembacaan defisit transaksi berjalan AS naik 11,7% menjadi $ 195,7 miliar dalam tiga bulan pertama tahun 2021. Indeks manajer pembelian manufaktur flash IHS Markit AS naik menjadi 62,6 pada Juni dari 62,1 pada Mei, sementara flash service PMI AS turun menjadi 64,8 pada Juni dari 70,4 pada bulan sebelumnya. Sementara komoditas minyak mentah WTI menguat sebesar 0.32% ke level USD 73.08/barel. Pada akhir perdagangan hari Rabu (23/6), IHSG ditutup melemah 0.88% ke level 6,034.5. Penutupan perdagangan kemarin diikuti aksi jual bersih investor asing sebesar Rp 453.7 miliar. Secara sektoral pergerakan IHSG ditekan oleh sektor Healthcare (-2.42%) dan Financials (-2.09%). Adapun saham-saham big cap yang menjadi penekan indeks yaitu ARTO (-6.90%), BBCA (-1.74%), dan BBRI (2.48%). Nilai tukar Rupiah terhadap dolar AS melemah (-0.21%) pada level Rp 14,433 /USD. 


HENAN PUTIHRAI SEKURITAS

Penthouse @Tamara Center

Jl. Jend. Sudirman Kav. 24

Jakarta 12920

hpfinancials.co.id

P +62 21 520 6464